Share ke Grup WA Keluarga Kamu!

Menu selain Indomie kekinian di Warunk Upnormal? cobain ini!


Anak nongkrong pasti udah kenal dengan cafe satu ini. Warunk Upnormal. Cafe ini sempat ngehits banget di Bandung karena inovasinya dalam membuat indomie dengan berbagai toping yahuud alias indomie kekinian. Selain di Bandung, Warunk Upnormal juga buka cabang di beberapa kota. salah satunya Jakarta, Banten, Palembang, Batam, Makasar, Purwokerto, Taksimalaya, Cimahi, Malang, dan banyak kota lainnya. 

Yang jadi poin plus kenapa Warunk Upnormal ini bisa jadi tempat paling sip buat nongkrong antara lain adalah tempatnya yang nyaman, suasananya yang enak, makanannya yang sip, dan harganya yang masuk akal. Jadi nggak heran kalau tempat ini ramai terus sama pengunjungnya. Sampai-sampai kalau kamu datang harus antri waiting list dulu sekitar 15 sampai 30 menitan.


Tahu bahwa di Malang Warunk Upnormal buka cabang. sebagai Food Blogger Malang, Piri datang untuk mereview. hehehe
Warunk Upnormal Malang

Asyiknya di sini adalah tempatnya yang instagramable banget tempatnya. cocok buat yang suka foto-foto! Piri sambil nungguin makanan dateng nyempetin berfoto selfie dulu. 

Instagram Section

Walaupun sebenarnya Warunk Upnormal terkenal dengan indomie kekiniannya. kira-kira apa lagi yang coba di sana? Berikut menu-menu yang menurut Piri kamu harus cobain di Warunk Upnormal:

1. Kopi


Coffee Section

Di Upnormal banyak beragam kopi yang bisa kamu pilih untuk menikmati malam kamu atau membuka hari. Mulai dari Espresso, Cappucino, Moccahino, dan lain-lain. Banyak juga beragam Frappe seperti Caramel Frappe, Avocado Coffee Frappe, Greentea Frappe, Banana Frappe, Mocha Frappe, dan Jjava Chips Frappe.

2. Nasi Gokil Upnormal dan Nasi Beef Chili

Males makan Mie? Piri saranin kamu buat nyobain Nasi Gokil Upnormal, Nasi  dengan kikil lembut dan rempah cabai hijau juga telur mata sapi. 

Nasi Gokil

Selain itu kamu juga harus nyobain Nasi Beef Chili. Nasi dengan irisan daging beef pedas membara dan telur mata sapi. Pedesnya pedes nyelekit tapi bikin nagih!
Nasi Beef Chili
3. Alpukat Kerok Eskrim

Penyuka dessert terutama alpukat wajib cobain ini! Alpukat Kerok Eskrim. Desert ini terdiri dari alpukat yang dikerok, lalu disiram susu dan eskrim! Rasanya adem-adem manis! Enak banget buat siang-siang yang panas.


Alpukat Kerok Es Krim

4. Cireng Pandawa


Cireng Pandawa


Buat yang doyan nyemil. Piri saranin buat kamu mencoba cireng pandawa! Cireng adalah cemilan khas kota bandung (sunda). Singkatan dari "Aci digoreng". Cireng Pandawa di Warunk Upnormal isinya banyak dan rasanya enak! renyah dan gurih dalemnya. apalagi dipadu dengan saus sambal gula merah yang bikin nagih buat makan terus menerus!

5. Nasi Ayam Saus Telur Asin

Ini yang jadi favortinya piri! Nasi Ayam Saus telur asin. Nasi dengan Ayam Goreng ukuran besar yang disiram dengan saus yang terbuat dari telur asin. Rasanya enak banget dan creamy telur asinnya bikin sensasi yang baru dari ayam gorengnya.


Nasi Ayam Saus Telur Asin

--------

Alamat / Lokasi Warunk Upnormal MALANG

- Jl. Pahlawan Trip Ruko 4 (Cabang Pahlawan)



- Jalan Terusan Borobudur No.86, Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65142 (Cabang Borobudur)



Jam Buka Warunk Upnormal Malang
10 Pagi - 12 Malam (Senin - Minggu)
01 Siang - 01 Malam (Khusus Jumat)
10 Pagi - 01 Malam (Khusus Sabtu)

--------
Instagram / Twitter
warunk_upnormal

Facebook
Warunk Upnormal

--------
Harga
Alpukat Kerok Es Krim: Rp. 30.000
Cireng Pandawa: Rp. 26.500
Nasi Beef Chili: Rp. 27.500
Nasi Ayam Saus Telor Asin: Rp. 22.500
Nasi Gokil Upnormal: Rp. 18.500

Previous
Next Post »
1 Komentar

Halo! Terima kasih sudah membaca artikel di piridifoodies food blogger Malang. Berikan komentar kamu! Jangan lupa follow dan share artikel ini ke teman-teman :)