Closer Look McD Burger Rendang |
Menyambut hari kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia, McD menghadirkan kembali menu yang pernah mereka buat beberapa tahun silam. Menu itu adalah Burger Rendang.
Burger rendang sendiri bukan menu yang baru di dunia. Beberapa brand lokal dan internasional pernah mengusung menu ini sebagai pilihan dari ragam menu yang mereka tawarkan. Tahun ini, tahun 2017, McD mengusung slogan "Ini Rasa Kita" untuk menu khas nusantara yang mereka keluarkan setiap tahun. Tahun lalu mereka mengeluarkan Burger Sate. Tahun ini mereka mengeluarkan Burger Rendang. Rendang adalah ragam teknik memasak daging khas Sumatra.
Apa yang spesial dari Burger Rendang McD?
mari kita bahas satu persatu.
Burger Rendang McD |
Ada 3 jenis Burger Rendang yang bisa kamu pesan di McD. Burger Rendang normal, kamu dapet satu burger dengan satu slice daging rendnag. Burger Rendang Spesial, kamu dapet satu burger dengan satu slice daging rendang dan satu telur ceplok. Dan Burger Rendang Double, burger dengan dua slice daging rendang.
Sumber : McD Indonesia di sini |
Burgernya simple banget. Satu burger kamu dapet slice daging (dan telur untuk yang spesial) dan potongan bawang bombang. Ukurannya burgernya medium, nggak gede dan nggak kecil. Pas. Tapi, ukuran patty-nya -sorry to say-- ketipisan.
Rasanya mendekati rendang pada umumnya. Kuat akan rempah dan sedikit pedas. Dalam satu gigitan kamu akan mendapati rasa manis gurih yang kuat khas rendang. Ada sensasi pedas namun tidak dominan. Pedas-pedas lucu gitu, deh. Tapi tenang, ini bukan pedes level-levelan yang nyiksa mulut. Pedasnya pedas khas rendang.
Ada satu kekurangan yang menurut Piri lumayan mengganggu. Daging yang digunakan terlalu lembut dan tipis. Daging yang digunakan dalam Burger Rendang McD adalah daging giling untuk burger. Patty kalau nggak salah namanya, Patty dimasak didalam bumbu rendang. Menurut Piri, sih, ini kekurangan yang lumayan. Kita kehilangan sensasi menggigit rendang yang terbuat dari slice daging. Rendang pada umumnya terbuat dari potongan daging utuh yang nggak digiling. Sensasi yang dirasakan ketika menggigit rendang asli adalah "kerasnya". Daging rendang seharusnya nggak boleh lembut, harus ada "usaha" dikit buat menggigit. Kerasnya daging memberi kesempatan buat menikmati dan menemukan letupan-letupan rasa rendang dari balik layer-layer daging yang kita makan.
Daging rendang McD terlalu lembut. hmmm..
Burger Rendang ini selain terlalu lembut, bentukannya tipis.. banget. Sebagai penikmat rendang ukuran yang disedikan terlalu tipis. Jadi kurang berasa terutama kalau kamu memesan yang ukuran normal. Untuk kamu yang memesan dengan ukuran double mugkin nggak menjadi masalah.
Setiap pembelian paket, kamu akan mendapatkan sebuah kentang goreng ukuran medium dan Soda Belimbing. Soda Belimbing terdiri atas soda dan sirup belimbing. Harus kamu aduk terlebih dahulu sebelum menikmatinya, yak. Kalau kelupaan kamu bisa amsyong terakhirnya karena kemanisan.
Soda Belimbing ini pas banget dinikmati. "Panas"nya rendang bisa dilebur dengan ademnya belimbing Harusnya sih, menurut Piri, varian minumnya lebih pas kalau McD menyediakan soda timun. Jadi, ketika bapak-bapak yang punya tekanan darah tinggi setelah makan rendang bisa diredamkan dengan soda timun. Hihihi.
Soda Belimbing McD |
Overall, rasanya bumbu rendangnya enak, ukuran burgernya pas, dan rasanya tetep blend walaupun menu ini adalah tabrakan dari menu luar dan menu nusantara. Minusnya adalah patty yang terlalu lembut karena terbuat dari daging giling dan terlalu tipi. Wajib dicobain? Wajib.
Harga paket Burger Rendang McD beda-beda, yak. Tergantung dari kota dan lokasi cabang McD berada. Piri memesan Burger Rendang ini di McD cabang Watugong Malang. Harganya untuk paket Burger Rendang Double adalah Rp.42.000,- termasuk pajak. Burger doang harganya sekitar Rp.33.000,- dan spesial sekitar Rp.38.000,-
-----Kepoin McD
Harga Burger Rendang paket (Malang)
Normal: Rp.33.000,-
Spesial (+ telor): Rp.38.000,-
Double (+ rendang): Rp.42.000
Semua menu beserta kentang goreng medium dan Soda Belimbing ukuran medium.
------
Alamat/Lokasi McD Malang
- Cabang Watugong
Jalan MT. Haryono No. 115, Ketawanggede, Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65145
Telepon: (0341) 572344
- Cabang Kayutangan
Jalan Brigjen Slamet Riadi No. 1 - 3, Klojen, Malang, Kota Malang, Jawa Timur 65112
Telepon: (0341) 347920
- Cabang Sarinah
Jalan Jenderal Basuki Rahmat No. 2A, Kiduldalem, Klojen, Kiduldalem, Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119
Telepon: (0341) 323877
0 Komentar
Halo! Terima kasih sudah membaca artikel di piridifoodies food blogger Malang. Berikan komentar kamu! Jangan lupa follow dan share artikel ini ke teman-teman :)